Waspadai Penularan Covid-19 via Paket 11.11, China Peringatkan Warganya

SintesaNews.com – Dikutip dari laman The Straits Times, pemerintah China memperingatkan warga soal kemungkinan penularan COVID-19 lewat pengiriman paket belanja pada saat harbolnas 11.11.

 

-Iklan-

Hot and Spicy

Langit Quinn

Peringatan tersebut muncul saat warga China tengah bersiap berburu belanjaan di harbolnas di berbagai pusat perbelanjaan maya yang dikenal dengan sebutan 11.11.

Pemerintah Kesehatan setempat mengatakan siapa pun yang menyentuh parsel harus menjalani tes dan pemantauan COVID-19.

Pemerintah pun langsung turun tangan dan memeriksa paket-paket dan orang-orang yang mengantarkannya dari kantor perusahaan bernama Haohui Ecommerce Co tersebut.

Dalam pengecekan tersebut, pemerintah setempat sudah mengetes sekitar 300 paket, dan semuanya dinyatakan negatif. Selain itu, pemerintah juga melakukan pengetesan di kota kecil Guanxi, di mana 16 paket dari Haohui Ecommerce dikirimkan.

China saat ini memang tengah mengalalami ancaman ganda. Pasca krisis energi yang menyebabkan pemadaman listrik, negeri ini kini mengalami ancaman Covid-19 China yang makin menyebar dan cuaca dingin ekstrem.

Komisi Kesehatan Nasional (CMA) kembali melaporkan infeksi baru Covid-19 yang sebagian besar ditularkan melalui transmisi lokal. Senin (8/11/2021), China kembali mencatat 62 kasus baru setelah Minggu mengumumkan 89 kasus.

Sementara itu, di sisi lain, CMA mengeluarkan peringatan badai salju oranye pertama musim dingin, tingkat tertinggi kedua, Minggu. Pusat itu memperkirakan badai di timur laut akan terjadi, dengan salju setebal 45 milimeter (1,8) inci di beberapa wilayah.

Baca artikel Hot and Spicy lainnya di sini:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here