Senam Sehat Ganjarist Jaktim 1, Kenalkan Sosok Ganjar di Masyarakat

SintesaNews.com – Hari Minggu tanggal 23 Juli 2023 jam 7.00 WIB, Ganjarist Jakarta Timur 1 melaksanakan Giat Senam Sehat bersama keluarga besar Kec. Pulogadung di bawah fly over Cipinang Lontar, RT 009 RW. 08 Pulogadung Jakarta Timur.

Koordinator senam adalah bu Suyanti dan didampingi instruktur senam bu Siti Aisyah, Susanti. Senam Sehat ini dihadiri sekitar 200 warga bersama relawan Ganjarist.

Yuli Ketua Ganjarist Jakarta Timur 1 mengatakan melaksanakan giat ini bertujuan untuk mengenalkan sosok Pak Ganjar dan Ganjarist dengan cara-cara positif.

-Iklan-

“Yaitu melakukan kegiatan positif yang dekat dengan warga, salah satunya senam agar terasa manfaatnya yaitu badan jadi sehat dan rasa kebersamaan/keguyupan antara relawan dengan warga,” kata Yuli.

“Syukur alhamdullilah warga sekitar lokasi menyambut baik relawan Ganjarist, sampai giat ini terlaksana dengan lancar. Ganjarist Jaktim 1 sudah beberapa kali melaksanakan giat senam di Kec. Kramat Jati, Jatinegara, Cakung dan sekarang Pulogadung. Semoga ke depannya Ganjarist Jaktim 1 bisa melaksanakn giat senam sehat ini di kecamatan lain di wilayah Jakarta Timur. Ganjarist Optimis…,” pungkasnya.

Plt. Ketua Kornas Ganjarist Kris Tjantra menyambut baik kegiatan-kegiatan positif organ Ganjarist di berbagai daerah dari Aceh hingga Papua. Mensosialisasikan sosok capres dengan cara-cara simpatik di masyarakat tanpa harus saling menjatuhkan lawan, terlebih menyebarkan berita bohong dan fitnah.

“Mari kita mulai berdewasa dalam politik, menyambut pesta rakyat 2024 dengan penuh kegembiraan, dan menyongsong masa keemasan Indonesia dengan kepemimpinan selanjutnya penerus dari legacy Presiden Jokowi,” ucap Kris.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here