Saira Saima, Puteri Indonesia DKI Jakarta II 2022 Gaungkan Edukasi Kesehatan Mental dan Jiwa

Penulis: Wandi Ruswannur

Seperti halnya kesehatan fisik, kesehatan mental juga tidak boleh luput dari perhatian. Jika kesehatan mental terganggu, maka kondisi fisik dan kualitas hidup juga bisa menurun.

Saira Saima, Puteri Indonesia DKI Jakarta II 2022 mengatakan bahwa kesehatan mental merupakan bagian dari kesehatan yang tidak bisa dilepaskan.

-Iklan-

“Sehat secara mental adalah keadaan ketika individu manusia merasa sejahtera, baik secara psikologis, emosional, ataupun secara sosial. Orang yang sudah mencapai aktualisasi diri juga umumnya sehat secara mental,” katanya kepada SintesaNews.com, Sabtu (05/03/2022).

Advokasi yang dijalankan oleh Saira Saima yaitu “Cintai dan Hargai Diri Sendiri” yang merupakan upaya meningkatkan pengetahuan dalam mencintai diri untuk semua jenis kelamin dan kelompok usia.

“Berawal dari edukasi tentang kesehatan jiwa melalui kegiatan workshop, webinar, seminar dan offline event,” ujar pemilik akun instagram @saira_mile

Gadis yang berprofesi sebagai model, talent dan recruiter ini menyampaikan semua orang perlu tahu dan mengerti tentang diri mereka sendiri, mulai dari mengenal, menerima dan meningkatkan aspek kehidupan sehingga kita dapat meningkatkan kapasitas maksimum sebagai sebuah pribadi, masyarakat, bangsa dan negara.

Ia mengajak generasi muda Indonesia untuk meningkatkan kualitas diri dan bertanggung jawab agar berdampak positif untuk kemajuan diri dan bangsa.

“Mari bahu membahu saling berkolaborasi, memanfaatkan teknologi sesuai dengan kebutuhan zaman, berjuang untuk nilai kemanusiaan dan kepedulian akan sesama. Ayo membangun versi diri yang lebih baik dan menjadi contoh untuk generasi mendatang,” tutupnya dengan semangat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here