Resiliensi Guru Mencerminkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh 

SintesaNews.com – Meskipun hasil Riset Resiliensi Orang Indonesia yang dilakukan dalam rangka Dies Natalis Ke 61 Fakultas Psikologi Universitas Indonesia pada bulan Juli lalu menemukan bahwa resiliensi orang Indonesia berada pada kategori rendah akibat pandemi, bukan berarti hal tersebut tidak dapat diubah untuk meningkatkan resiliensi orang Indonesia.

Guru termasuk kelompok yang memiliki resiliensi rendah dibandingkan kelompok lainnya. Resiliensi sendiri merupakan kemampuan seseorang untuk beradaptasi dan bangkit kembali setelah mengalami kejadian yang penuh dengan tekanan, tragedi, dan trauma seperti situasi pandemi saat ini. Hal ini tentunya menjadi fokus perhatian yang tidak dapat diabaikan karena peran guru sangat penting dalam mendidik siswa penerus bangsa.

Setelah menyelenggarakan lokalatih Resiliensi pada tanggal 7 Agustus 2021, tim lokalatih dari Panitia Dies Natalis Ke 61 Fakultas Psikologi UI, menindaklanjuti proses yang telah dilakukan sebelumnya pada tanggal 28 Agustus 2021 dengan tetap melalui daring terhadap 30 orang guru dari berbagai daerah di Indonesia. Lokalatih ini tetap dilakukan oleh Sahala Harahap, S.Psi., MSM, Psikolog, dan Dyah Indrapati, S.Psi., MPP, Psikolog, yang merupakan tim inti lokalatih dari panitia Dies Natalis serta diampu oleh para alumni Fakultas Psikologi UI.

-Iklan-

Pada lokalatih ini, peserta diajak untuk menemukan cara pandang yang berbeda terhadap apa yang telah dialami selama pandemi. Peserta juga diajak menentukan ulang apa yang akan mereka lakukan untuk bangkit dari pandemi.

“Setelah mengikuti lokalatih sebelumnya, tampak sikap positif dan keinginan dari para guru untuk mengubah cara pandang terhadap proses belajar dalam kondisi pandemi ini dan berusaha menularkan pemahamannya pada sesama guru. Bahkan ada yang sudah berusaha menyampaikannya pada siswa secara langsung”, demikian dijelaskan oleh Sahala.

Hadir dalam kegiatan lokalatih ini, Dr. Iwan Syahril, Ph.D., selaku Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, yang juga menyampaikan apresiasinya.

Menurutnya, “Guru Indonesia bukan hanya mencari nafkah, tetapi juga mencari keberkahan. Guru adalah peletak keberadaban masa depan. Seorang guru bisa menjadi nyaman dalam ketidaknyamanan dan perlu mendekatkan hati dengan para siswanya, baik dalam pembelajaran jarak jauh maupun tatap muka terbatas nantinya”.

“Resiliensi seorang guru mencerminkan ketangguhannya dalam menjalankan berbagai peran yang sebelumnya tidak pernah dilakukan sebelumnya. Hal ini sejalan dengan tema HUT ke 76 RI yaitu Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh yang mendeskripsikan nilai-nilai ketangguhan, semangat pantang menyerah untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, agar dapat mencapai masa depan yang lebih baik,” tambah beliau .

Isdar Andre Marwan, S.Psi., Psikolog, selaku Ketua Panitia Dies Natalis Ke 61 Fakultas Psikologi Universitas Indonesia sekaligus anggota tim Riset, menyatakan, “Luar biasa guru-guru Indonesia, yang dengan sikap dan tindakannya selalu menjadi inspirasi kita semua. Terlihat antusiasme mereka dalam mengikuti kegiatan ini melalui upaya saling berbagi fasilitas atau peralatan agar dapat terlibat dalam lokalatih ini”.

“Saya tidak mengira, para guru demikian bersemangat mengikuti kegiatan ini. Hal ini membuat saya bangga bahwa kami dapat berkontribusi dan Fakultas Psikologi UI siap selalu membantu Pemerintah untuk membangun kapasitas para guru. Semoga hal ini dapat ditindaklanjuti hingga tahun-tahun berikutnya sebagai sumbangsih Fakultas Psikologi Universitas Indonesia untuk membantu meningkatkan pelayanan pada masyarakat”, demikian yang diutarakan Dekan Fakultas Psikologi UI, Dr. Tjut Rifameutia Umar Ali, M.A.

#diesnatalis61psikologiui  #fpsiuiuntuknegeri #PsikologiUI #resiliensi #lokalatihresiliensi

Info lebih lanjut:

www.psikologi.ui.ac.id, Instagram: f.psikologi_ui, Facebook: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, Twitter: @humasfpsiui, Webmail: Fpsiui@ui.ac.id, Humas Fakultas Psikologi UI Sdri. Rani (085694010055).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here