Presiden Jokowi Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

SintesaNews.com – Lepas siang ini, 15/6/2022, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan perombakan kabinetnya atau reshuffle Kabinet Indonesia Maju.

Beberapa menteri mengalami pergantian jabatan.

Berikut nama-nama menteri baru Jokowi:

-Iklan-
  1. Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Ketum PAN)
  2. Menteri ATR/BPN Hadi Tjahyanto (Mantan Panglima TNI)
  3. Wamen ATR Raja Juli Antoni (Dewan Pembina PSI)
  4. Wamendagri John Wempi Watipo (Wamen PUPR)
  5. Wamenaker Afriansyah Noor (Sekjen PBB).

Dengan pelantikan itu, Hadi resmi menggantikan Sofyan Djalil sebagai Menteri ATR/BPN. Sedangkan Zulkifli Hasan sebagai Menteri Perdagangan menggantikan Muhammad Lutfi.

Dengan posisi baru ini, Hadi kembali ke lingkar pemerintahan setelah sebelumnya ia menyerahkan tongkat komando Panglima TNI kepada Jenderal Andika Perkasa pada 19 November 2021 karena purnatugas.

Hadi Tjahyanto

Pria yang identik dengan kumis tebalnya ini merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1986 dan Sekolah Penerbang TNI Angkatan Udara 1987.

Karier pria lulusan SMAN 1 Lawang, Malang, tersebut melesat saat penunjukannya menjadi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) pada 2017.

Pada tahun yang sama, Hadi kemudian mengemban posisi tertinggi di TNI sekaligus menjadi puncak karier militernya, yakni sebagai Panglima TNI ke-20. Ia mengemban posisi ini sejak 2017-2021.

Setelah pensiun, Hadi kemudian dipercaya menjadi Komandan Lapangan persiapan Penyelenggaraan MotoGP Mandalika.

Zulkifki Hasan

Dikenal dengan sebutan Zulhas, adalah politikus ulung dari PAN (Partai Amanat Nasional).

Pada tahun 2014, Zulkifli terpilih sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) periode 2014-2019. Saat itu dia menang dalam voting dengan meraih 347 suara.

Posisi Zulkifli di PAN semakin melesat setelah terpilih menjadi Ketua Umum melalui kongres pada Maret 2015 menggantikan Hatta Rajasa. Dalam Kongres V PAN pada Februari 2020, Zulkifli kembali terpilih sebagai ketua umum periode 2020-2025.

Sampai saat ini Zulkifli juga menjabat sebagai wakil ketua MPR RI.

Baca juga:

Reshuffle Anyep

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here