SintesaNews.com – Ketua Umum PNIB Pejuang Nusantara Indonesia Bersatu AR Waluyo Wasis Nugroho (Gus Wal) menyampaikan dukungannya terkait Program Pemerintah yang mencanangkan Vaksinasi Booster yang mulai diberlakukan mulai 12 Januari 2022.
Gus Wal selaku Ketua Umum PNIB sangat mengapresiasi upaya upaya dan kinerja pemerintah yang sangat serius dalam menghadapi masalah wabah pandemi covid-19 ini agar segera lekas berlalu.
Salah satunya adalah program pemerintah yang mencanangkan vaksin booster atau Vaksinasi dosis ketiga yang diberikan secara gratis untuk seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali.
“Pemberian Vaksin Booster dosis ketiga ini merupakan bukti shahih nan konkret yang dilakukan oleh pemerintah dalam mengatasi wabah covid-19 ini dan juga merupakan bukti bahwa pemerintahan Presiden Jokowi ini mengutamakan kesehatan dan keselamatan jiwa nan nyawa rakyat Indonesia, yang dalam hal tersebut memang adalah hukum tertinggi dan hal paling pokok,” ujar Gus Wal.
Gus Wal juga mengajak kepada seluruh rakyat Indonesia dari seluruh lapisan masyarakat dari Sabang sampai Merauke untuk bergembira bersuka cita untuk mengikuti program vaksin booster atau Vaksinasi dosis ketiga ini dengan mendatangi tempat-tempat Vaksinasi booster yang telah ditentukan.
“Mari kita ikuti program Vaksin Booster ini untuk kemashlahatan kesehatan dan keselamatan jiwa nan nyawa kita agar wabah pandemi covid 19 ini segera berlalu, ekonomi dan keadaan segera lekas pulih seperti sedia kala,” ajak Gus Wal.
“Mengingat Virus Covid-19 adalah virus yang sangat cepat dan mudah bermutasi dengan berbagai macam varian seperti Omicron yang saat ini sedang mengancam keselamatan rakyat Indonesia, maka dengan ikut melakukan Vaksin Booster adalah wujud nyata ikhtiar menjaga kesehatan dan keselamatan jiwa nan nyawa rakyat Indonesia,” tambahnya.
Gus Wal juga mengingatkan kepada Rakyat Indonesia dari seluruh lapisan masyarakat untuk tidak mendengarkan dan tidak menggubris pihak-pihak maupun tokoh seberapa pun besar nan panjang gelarnya yang membuat propaganda menolak program vaksin booster ini.
“Yang menolak vaksin booster dan program Vaksinasi Covid19 hanya alien dan mumi, yang ingin masyarakat Indonesia susah, sakit dan menderita,” tegas Gus Wal.
Mari bersama PNIB kita jaga kesehatan dan keselamatan jiwa nan nyawa dengan mengikuti Vaksin Booster atau Vaksinasi dosis 3.
“Bersama-sama kita jaga Bangsa, Bela Negara, Lestarikan Pancasila dan Merawat Tradisi Budaya Nusantara.”
“Selamatkan Anak Bangsa Indonesia dari ancaman propaganda SARA, INTOLERANSI RADIKALISME KHILAFAH TERORISME, Bahaya laten FPI HTI, PA 212, dan propaganda hoax serta fitnah dari para Dai Provokator,” pungkas Gus Wal.