SintesaNews.com – Tom Cruise yang kembali berperan sebagai Ethan Hunt dalam sequel film Mission Impossible 7, nampak terlihat di kota Birmingham dalam beberapa hari terakhir.
Namun siapa sangka bintang hollywood berusia 59 tahun yang terlihat tak pernah menua ini mengalami peristiwa curanmor (pencurian kendaraan bermotor).
Mobil BMW Tom Cruise dicuri saat dia merekam adegan untuk film Mission: Impossible 7 di Birmingham, kata polisi. Mobil BMW seri X7 Tom Cruise digondol pencuri saat diparkir di Church Street.
Mobil itu dilaporkan memiliki barang-barang senilai ribuan pound di dalamnya serta barang bawaan milik aktor Hollywood dan rombongannya, ketika dicuri pada hari Selasa.
Namun akhirnya mobil BMW yang dicuri tersebut telah ditemukan di Smethwick, beberapa mil jauhnya dari Church Street.
Investigasi sedang berlangsung, kata Polisi West Midlands. Apa saja barang yang hilang dan siapa pelakunya
Kendaraan itu selama ini telah digunakan Tom Cruise selama ia di sana. Ia biasa memarkirnya di Church Street di luar Grand Hotel, tempat Cruise menginap, menurut The Sun.
Tom Cruise memang telah berada di Inggris dalam beberapa bulan terakhir, untuk menyelesaikan bagian-bagian terakhir dari film aksi terbarunya.
Bintang Hollywood yang mencuat namanya sejak hampir 4 dekade lalu ini, telah menggunakan pusat perbelanjaan Grand Central Birmingham, sebagai lokasi latar bandara Abu Dhabi untuk produksi Mission: Impossible 7.
Sontak selama seminggu ini selalu ada saja orang-orang yang berkerumun untuk melihat sekilas aktor ganteng itu, yang melakukan syuting di ruang utama lantai atas, di depan deretan toko di pusat perbelanjaan tersebut.