GBK Bergemuruh, JIS Masih Nganggur

Argentina mengalahkan Indonesia dua gol tanpa balas pada FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senin (19/6/2023) malam. (REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana)

Penulis: Niken Sri Rahayu

Euphoria rakyat negeri ini menyaksikan laga timnas vs juara dunia negeri tango Argentina masih sangat terasa.

Kita dengan ksatria mengakui keunggulan timnas Argentina 2-0.

-Iklan-

Meskipun hasil 0 ada di pihak timnas tetapi performa timnas kita sudah cukup membanggakan melawan juara dunia tersebut.

Timnas Indonesia yang hanya kebobolan 2 gol membuat dunia international terkejut termasuk Vietnam yang sangat terpana dengan hasil tersebut.

Hasil itu cukup menambah kepercayaan diri timnas kita untuk maju ke Piala Asia.

Kedatangan timnas Argentina selain bermanfaat untuk memajukan dunia persepakbolaan tanah air juga mampu mengobati kekecewaan masyarakat pecinta bola tanah air yang pernah mendapat prank dari eks ‘gubernur sholeh’.

Sebelum laga timnas vs Argentina 19 Juni kemarin ada seorang ‘gubernur sholeh’ yang menjanjikan akan mendatangkan klub-klub besar yaitu Real Madrid, Juventus, dan Barcelona.

Namun hingga masa jabatan berakhir janji tinggal janji.

Dia yang berjanji dia juga yang mengingkari.

JIS stadion yang dia klaim bertaraf internasional nyatanya masih nganggur. Belum ada klub lokal yang nendang bola di sana apalagi klub luar negeri.

Stadion bernilai triliunan rupiah tersebut justru menjadi tempat menunaikan ibadah dan konser musik. Itupun dikeluhkan para penonton usai menonton konser karena akses transportasi yang sulit.

Tidak ada yang salah stadion digunakan sebagai tempat ibadah jika memang itu bersifat urgent dan tidak ada tempat lain. Juga dengan konser musik di stadion.

Terus kapan donk ada laga bola di JIS? Jangan sampai dana triliunan rupiah itu mubadzir. Jangan pula stadion yang digadang-gadang sebagai stadion bertaraf international tersebut tidak berfungsi sebagai seharusnya.

Duit rakyat jangan dipermainkan

SALAM RAHAYU🇮🇩🇮🇩❤️❤️

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here