Ganjar Dihadang Spanduk, Gak Baper tapi Malah Akrab

Penulis: Nurul Azizah

Pulang kerja saya langsung buka WhatsApp group Ganjarist ada video yang menarik untuk dilihat. Video yang berdurasi 2,37 menit di-posting oleh relawan Ganjar dengan narasi: “Tiba di Balikpapan Ganjar dihadang pendukung 02 dengan spanduk, bukannya marah, Ganjar malah menyalami mereka dan mengajak makan bareng. GANJAR DI HATI.”

Saya penasaran langsung saja lihat videonya, merinding melihat suasana yang kelihatan tegang. Mobil berhenti dan Ganjar mengulurkan tangan ingin menyalami pembawa spanduk 02 dan orang tersebut mendekat mengulurkan tangan kanan menyalami Ganjar yang kiri sambil pegang spanduk dengan temannya.

-Iklan-

Pasti ada perasaan tidak enak dari pembawa spanduk dengan Ganjar. Tapi tidak pada Ganjar, karena bertemu dengan orang yang berseberangan sudah biasa dan berakhir damai. Jadi penulis sudah sering lihat suasana di mana Ganjar sering menemui pendemo ketika masih menjadi Gubernur Jawa Tengah. Mereka demo di depan kantor gubernur dan Ganjar menemui mereka dan ikut berpidato diantara pendemo itu hal yang biasa. Jadi tidak kaget kalau Ganjar di Balikpapan disambut dengan spanduk 02 tapi berakhir damai.

Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo disambut pendukung 02 saat menuju rumah makan. Momen ini terjadi saat rombongan Ganjar Pranowo usai menghadiri Hajatan Rakyat di Balikpapan, Kalimantan Timur Selasa siang (6/2/2024). Mereka yang membentangkan spanduk 02 ingin menghindar malah disambangi Ganjar dan mereka diajak makan bareng. Merinding lihatnya, melihat orang-orang yang memiliki nyali hebat. Relawan 02 yang baru sekali ikut kampanye ini ikut saja diajak makan Ganjar, sementara temannya yang satunya malah kabur.

Dari video yang saya lihat, Ganjar memakai baju putih sat-set bukannya marah atau baper malah berhasil menghampiri orang yang bernama Putra Nur (21) memakai kaos merah. Hal ini mengisyaratkan pemilu itu dilakukan dengan damai dan tidak perlu marah-marah.

“Jangan digulung, nanti kamu dimarahi yang nyuruh lho. Ndak papa dibentangkan, wah gambarnya bagus, yang bener biar kelihatan pak Prabowonya. Itu tulisannya bagus, bersama untuk Indonesia maju,” ucap Ganjar.

“Saya senang lho kampanye di sini disapa pendukung pak Prabowo,” kata Ganjar sambil berfoto dengan pendukung 02, cuma Ganjar sambil mengacungkan salam metal.

Kemudian Ganjar Pranowo mengajak makan bersama Putra sambil bercengkrama, “Kamu pemberani, biasanya orang berani pilihnya 03 hahaha.”

Tak selang lama Putra membuka maskernya dan mengajak foto bersama Ganjar dengan wajah sumringah.

“Ayo ikut makan, nggak dimarahi pak Prabowo. Nanti kalau dimarahi aku yang ngomong, nggak apa-apa kok,” ujar Ganjar.

Itulah kepribadian calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo selalu riang gembira di manapun berada. H Ganjar Pranowo, S.H, M.I.P adalah seorang politisi dan mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode sejak 23 Agustus 2013 sampai 5 September 2023.

Kepeduliannya terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat dan keperpihakan pada wong cilik (orang miskin) serta kepedulian terhadap lingkungan merupakan kualitas tersendiri bagi sosok Ganjar.

Putra adalah sosok yang beruntung bisa bertemu dan berfoto serta berbincang-bincang dengan calon presiden nomor urut 3 yang diprediksi kuat menuju istana. Karena dari rekam jejaknya Ganjar layak menjadi presiden RI ke 8, banyak pengalaman dan prestasi saat dua kali menjadi anggota DPR RI dan dua kali jadi gubernur Jawa Tengah.

Saya pribadi terus melangitkan doa agar kelak Ganjar Pranowo dan Prof Mahfud bisa menang di pilpres 2024 dan menjadi presiden dan wakil presiden periode 2024-2029. Aamiin aamiin aamiin YRA.

Nurul Azizah penulis buku Muslimat NU Militan Untuk NKRI

Buku kedua karya Nurul Azizah. “Muslimat NU Militan untuk NKRI”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here