SintesaNews.com – Etalase UMKM
Berawal dari kebiasaannya sejak kecil, orangtua Inez membiasakannya untuk selalu minum jamu, perempuan yang awalnya berprofesi sebagai make up artist ini banting stir memulai wirausaha dengan memproduksi jamu-jamuan.
“Ibuku membiasakan minum jamu dari aku usia Sekolah Dasar. Inget banget dulu beliau rajin memetik daun asam untuk direbus, sebagai jamu penghilang bau badan, atau dari sebelum pandemic, aku rajin minum rebusan geprekan jahe, eh tau-tau hits ya, rebusan rempah ini,” ujar Inez.
Dengan menggunakan brand Djamoe siMbok, Inez kini memproduksi beberapa variant jamu yang sudah bisa dipesan sekarang.
•gulo asem
•koenjit asem
•beras kentjur
•wedhang teh oewoeh
•jae lemon madu
•kopi djamoe
•empon-empon
•temoe lawak
•djamoe tresno (wedhang kewanitaan)
•djamoe singset
Apa manfaat yang bisa didapat dari variant jamu-jamuan di atas?
“Manfaatnya sih sama seperti herbs lainya. Meski memang berkhasiat untuk penyembuhan tapi nggak seperti obat, prosesnya lamaaa,” jelas Inez.
“Jamu aku light, jadi seperti minuman segar tapi terbuat dari rempah-rempah alami,” tambahnya.
“Dari testimoni para pembeli, mereka mengatakan bahwa khasiat jamu-jamuannya, seperti kunyit asam itu bisa meredakan penyakit bulanan. Atau jamu singset yang aku rebus dengan daun jati bisa membuat urusan “ke belakang” jadi lebih lancar dari biasanya,” terang Inez.
Djamoe siMbok dibuat dalam kemasan botol 1 liter bersegel dengan harga Rp. 60.000/botol.
Tahan 7 hari di lemari pendingin. Tahan 3 hari di suhu ruangan.
Djamoe siMbok TIDAK READY STOCK.
Dibuat sehari sebelum pengiriman, agar segar dan tahan lama karena tidak menggunakan bahan pengawet.
Untuk pemesanan, melalui DM (direct message) ke akun instagram @mrs.renandri.
Untuk biaya pengiriman, flat tariff Rp. 17.000 se-Jadetabek by paxel.
Lokasi di Jakarta.
“Profesi aku sebenarnya sebagai wardrobe & makeup untuk keperluan shooting. Tapi jadi terpaksa berhenti dulu sejak pandemik, faktor ini juga yang membuat harus tetap produktif,” ujar Inez.
#djamoesimbok #jualjamu #emponempon #suweorajamu #tradisional #indonesia #rebus #wedangjahe #simbokdjamoe