Babak Baru Gonjang-ganjing Pengganti Airlangga sebagai Ketum Partai Golkar

SintesaNews.com – Usai Airlangga Hartarto (AH) mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Golkar, kini mencuat perbedaan pendapat di antara internal petinggi Partai Golkar. Yaitu mengenai pemilihan Ketua Umum, pengganti AH akan dilakukan melalui mekanisme Munas yang telah di agendakan di Desember 2024 atau melalui Munaslub (Musyawarah Nasional Luar Biasa).

Menurut Jusuf Kalla penggantian Ketua Umum tetap bisa dilakukan sesuai agenda yang telah direncanakan oleh organisasi.

Mantan Wakil Presiden ke-10 itu menginginkan Munas partai digelar sebagaimana agenda yang telah diputuskan oleh mekanisme internal partai sebelumnya, yaitu pada Desember 2024.

-Iklan-

Sementara itu Keputusan rapat pleno Partai Golkar adalah segera akan menghelat Munaslub Golkar pada 20 Agustus

Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Golkar, Maman Abdurrahman, mengatakan keputusan untuk menggelar Munaslub telah mendapat suara penuh saat rapat pleno partai.

“Munaslub harus dilaksanakan karena sudah aturan organisasi,” katanya.

Apa perbedaannya pemilihan Ketum Partai Golkar dilakukan pada akhir Agustus 2024 atau di Desember 2024?

Perbedaan yang paling jelas adalah Partai Golkar akan mempunyai Ketua Umum yang baru sebelum atau sesudah Pilkada 2024.

Figur Ketum sebelum Pilkada dilaksanakan pada November nanti tentu akan sangat mempengaruhi pertarungan politik di Pilkada.

Maman menjelaskan, Munaslub dapat digelar apabila partai mengalami kondisi yang mendesak.

“Salah satu pertimbangannya, adalah Ketua Umum mengundurkan diri. Jadi, mau tidak mau ya harus dilakukan Munaslub,” ujar dia.

“Ini kan sudah sesuai dengan Aturan Dasar/Aturan Rumah Tangga. Suka atau tidak, mau atau tidak, ya harus bisa diterima,” ucap Maman.

Diketahui dalam rapat pleno Partai Golkar pada Selasa, 13 Agustus 2024 malam, telah memutuskan Agus Gumiwang Kartasasmita sebagai Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum partai.

Dalam sambutannya, Agus mengatakan, ia diberi tugas untuk melaksanakan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) dan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai pada 20 Agustus mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here