Ansor Cijati Cianjur Gelar PKD untuk Lahirkan Kader Progresif

Penulis: Wandi Ruswannur

SintesaNews.com CIANJUR – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) NU Kecamatan Cijati menggelar Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) di Pondok Pesantren Al-Inayah Nahrowi, Kampung Panggelan, Desa Sukaluyu, Kecamatan Cijati, Kabupaten Cianjur Jumat- Sabtu (12-13/11/2021).

Kegiatan ini diikuti oleh 52 peserta dari beberapa kecamatan yang cukup jauh di Cianjur Selatan seperti Cijati, Tanggeung, Kadupandak, Cidaun, Sindangbarang, dan lain-lain.

-Iklan-

Ketua PAC GP Ansor Cijati, Agus Darusalam, mengucapkan terima kasih banyak atas kepesertaan, segala support dan dukungan dari semua pihak atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Kita sangat berharap juga setelah kegiatan ini, melahirkan kader mumpuni dan berkualitas yang bermanfaat untuk masyarakat luas,” ujar Agus.

Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Cianjur, Ariful Holiq Zaelani, menjelaskan akan pentingnya aktif ber-Ansor dan ber-NU yang didalamnya dibahas perihal keaswajaan, keNUan, wawasan kebangsaan, keindonesiaan, dan yang lainnya.

“Insya Allah ber-Ansor dan ber-NU itu akan diakui sebagai santrinya Mbah Hasyim Asy’ari serta membawa kita pada jalan kebaikan dan keberkahan dunia dan akhirat,” kata Pimpinan Pesantren Banu Mansur Bojong Picung ini.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Al-Inayah Nahrowi, KH Farhan, merasa bangga dan terharu karena kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) ini bisa diselenggarakan di pesantrennya.

“Merupakan sebuah kehormatan bisa menjadi tuan rumah kegiatan para pemuda Ansor NU, kita berharap bisa melahirkan kader yang maju dan progresif,” ucap Kiai Farhan.

Acara ini dihadiri juga oleh tamu undangan dari Camat Cijati, MWC Cijati, PW Ansor Jawa Barat, Ketua PC Ansor Cianjur, Ketua Rijalul Ansor Cianjur, Lembaga, Badan Otonom NU dan tamu undangan lainnnya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here