Reka Ulang Matinya Laskar FPI di TKP 3

SintesaNews.com – Pada reka ulang di TKP 3, mobil laskar FPI masuk ke Tol Jakarta-Cikampek. Polisi pun melakukan pengejaran. Mobil laskar FPI kemudian mengarah ke jalur Rest Area KM 50.

Dalam rekonstruksi, mobil Chevrolet Spin milik laskar FPI terhalang mobil Corolla saat hendak menuju exit area. Saat itulah, mobil Avanza Silver petugas langsung berhenti dekat exit area. Petugas kemudian keluar mobil untuk langsung mengepung mobil laskar FPI.

“Mobil terhenti petugas turun dari mobil lalu menuju ke mobil pelaku untuk pengamanan,” ujar penyidik.

-Iklan-

Keluar dari mobil, polisi kemudian meminta 4 laskar FPI menyerah. Polisi mengecek kondisi 2 laskar lain yang duduk di kursi kiri depan dan kiri tengah dan kemudian diketahui kondisi mereka tengah terluka. Polisi pun meminta bantuan polisi lain lewat telepon.

“Petugas perintahkan pelaku menyerah, diminta tiarap,” kata penyidik.

Polisi kemudian melakukan penggeledahan di mobil laskar FPI. Ditemukan satu pucuk senpi (senjata api) di kursi sopir dengan 10 amunisi dan 1 pucuk senpi lainnya di bagian bangku tengah dengan 10 amunisi.

Selain itu, ditemukan pula satu katapel, beberapa butir kelereng, satu celurit, dan tongkat kayu. Barang bukti tersebut lalu dibawa ke mobil petugas. Polisi kembali menggeledah bagian bangku tengah dan menemukan samurai dan pedang.

Polisi lalu membawa 2 laskar terluka ke bagian belakang mobil. Polisi sempat kembali mengecek kondisi laskar tersebut sebelum mengangkatnya yang kemudian diketahui telah tewas.

Sementara, 4 Laskar FPI lainnya yang tidak terluka diamankan ke dalam mobil polisi.

Selanjutnya: TKP 4 KM 51+200 Tol Jakarta-Cikampek, Laskar FPI Lawan Polisi Rebut Pistol

Sebelumnya: Rekonstruksi Kedua: Laskar FPI Arahkan Senjata dan Dor!

Reka Ulang: Laskar FPI Tembak Polisi Saat Polisi Sudah Memberi Peringatan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here