SintesaNews.com – Tadinya hari ini, 11/11/2020, Presiden Jokowi akan memberikan gelar kehormatan Bintang Mahaputera kepada Gatot sebagai mantan Panglima TNI periode 2015-2017. Namun Gatot tiba-tiba malah bersurat ke Presiden Jokowi menyatakan tidak dapar hadir. Alasannya karena situasi masih dalam pandemi covid-19.
Padahal sebelumnya Gatot sudah mengambil undangan untuk acara ini, namun entah kenapa tiba-tiba ia membatalkan untuk hadir.
Hal tersebut disampaikan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono. Menurut dia, Gatot telah mengirimkan surat pemberitahuan kepada Presiden Joko Widodo ihwal ketidakhadirannya.
Heru menuturkan negara telah menjalankan kewajiban memberikan penghargaan bagi mantan menteri, mantan Kapolri, mantan Panglima TNI, dan mantan kepala staf. Dengan ketidakhadirannya, Gatot berarti tidak mendapat tanda jasa itu.
“Tidak (dapat). Jadi kalau tidak hadir ya mungkin tanda jasanya diserahkan ke negara lagi,” kata Heru.
Baca juga: Tak Hadir Tapi Mau, Gatot Nurmantyo Minta Dikirim Saja Bintang Mahaputeranya