SintesaNews.com – Presiden Jokowi kembali meninjau jalan yang rusak di daerah. Setelah sebelumnya Jokowi melintasi jalan-jalan rusak di Lampung, kini giliran Jokowi ke Sungai Gelam Muaro Jambi.
Presiden Jokowi kembali mengecek kondisi jalan rusak yang ada di Indonesia. Jokowi mengunjungi ruas jalan di Kota Jambi-Sungai Gelam yang ada di Provinsi Jambi pada hari Selasa (16/05/2023).
Peninjauan ini dilakukan dalam rangkaian kunjungan kerja Jokowi ke Provinsi Jambi. Dia sebelumnya juga meninjau aktivitas perekonomian dan menyerahkan bantuan sosial kepada pedagang di Pasar Rakyat Talang Banjar, Kota Jambi.
“Tadi pagi ke pasar, meninjau SMK N 4 Kota Jambi, dan meninjau ruas jalan Kota Jambi-Sungai Gelam, Muaro Jambi,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin kepada wartawan, Selasa (16/5/2023).
Menurut dia, jalan menuju daerah Sungai Gelam termasuk salah satu jalan yang rusak di Indonesia. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah memasukkan ruas jalan Kota Jambi-Sungai Gelam ke dalam penanganan jalan rusak.
“Jalan yang telah didata oleh Kementerian PUPR yang masuk dalam penanganan jalan rusak,” jelas Bey.
Data Kerusakan Jalan di Provinsi Jambi dan Lampung
Berdasarkan data kerusakan jalan di Indonesia dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), untuk wilayah Sumatera, berikut rincian data jalan rusak berat dan rusak ringan di Provinsi Jambi 2020-2021.
Jalan provinsi yang rusak berat: 115 km (11,23%), yang rusak ringan: 134 km (13,02%).
Jalan kabupaten yang rusak berat: 2.166 km (22,84%), rusak ringan: 1.965 km (20,72 persen)
Jika dibandingkan dengan Lampung, mana “lebih rusak”?
Sebagai catatan, dari data yang sama untuk kerusakan jalan di Lampung sebagai berikut.
Jalan provinsi yang rusak berat: 166 km (9,81%), yang rusak ringan: 239 km (14,14%).
Jalan kabupaten yang rusak berat: 2.607 km (17,77%), yang rusak ringan: 3.969 km (27,06%).
“Juara 1” Jalan Rusak di Sumatera, Provinsi Apa? Lebih Parah dari Lampung