BEM PTNU Se-Nusantara Selenggarakan Sarasehan dan Santunan Yatim Piatu

SintesaNews.com – Pada momentum Ramadhan 1444 H, BEM PTNU Se-Nusantara menyelenggarakan Sarasehan dan Santunan Yatim Piatu di Panti Asuhan Adzikro Bantul, Yogyakarta

Presidium Nasional BEM PTNU Se-Nusantara Achmad Baha’ Rifqi hadir dalam kegiatan Sarasehan dan Santunan Yatim Piatu di Panti Asuhan Adzikro Bantul, Yogyakarta, Senin (10/4/2023).

Sarasehan yang bertemakan “Meraih Berkah Raksasa Menuju BEM PTNU Digdaya” ini diselenggarakan oleh BEM PTNU Se-Nusantara dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

-Iklan-

Lebih dari 50 anak panti menyambut hangat kehadiran Baha’ di tengah-tengah mereka.

Kegiatan ini akan diselenggarakan selama 2 hari, yaitu Senin-Selasa, 10-11 April 2023.

“Sarasehan dan Santunan Yatim Piatu ini merupakan bentuk syukur kami BEM PTNU Se-Nusantara dalam menyambut bulan yang penuh keberkahan. Dapat melihat senyuman dan tawa anak-anak merupakan sebuah anugerah tersendiri dalam hidup saya,” kata Presidium Nasional BEM PTNU Se-Nusantara Achmad Baha’ur Rifqi dalam sambutannya.

Kegiatan dimulai dengan buka bersama dan sholat magrib berjamaah, kemudian dilanjutkan dengan Sarasehan dan Santunan Yatim Piatu. Sarasehan menjelang buka puasa bersama dilakukan untuk memotivasi dan menjalin kekraban dengan anak-anak yatim piatu.

Baha’ menyebut acara santunan ini sebagai bentuk kehadiran BEM PTNU Se-Nusantara di tengah masyarakat. Di samping itu, tujuan santunan anak yatim piatu adalah untuk memuliakan anak yatim piatu, menumbuhkan nilai-nilai sosial kemasyarakatan serta memupuk pribadi yang baik, senang berbagi dan kasih sayang terhadap sesama.

“Semoga kegiatan ini mampu memperkuat ukhuwah Islamiyah dan menjadi ladang ibadah kita selama di dunia,” ujar Baha’.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, BEM PTNU Se-Nusantara berkomitmen untuk menjadi pemuda Nahdliyyin yang santun, cerdas serta bermartabat dan berdampak bagi masyarakat.

“Saya harap kegiatan ini dapat menjadi tradisi BEM PTNU Se-Nusantara setiap Bulan Ramadhan,” pungkas Baha’ dalam penutupan kegiatan ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here