5 Perempuan Millenial Indonesia Cerdas Berprestasi yang Bikin Jomblo Meleleh

SintesaNews.com – Kalangan millenial Indonesia khususnya kaum perempuan semakin menunjukkan potensinya yang penuh hal positif. Tak cuma cantik, namun juga menonjol dalam kecerdasan dan juga prestasinya.

Berikut ini 5 perempuan millenial Indonesia dengan karakter nusantara yang khas dengan sederet prestasinya.

1. Intan Permata Mipon, Puteri Pendidikan Kepulauan Riau 2021

-Iklan-

Intan Permata Mipon, adalah mahasiswi cantik Fakultas Hukum Universitas Indonesia merupakan Puteri Pendidikan Kepulauan Riau 2021.

Intan mengatakan, pemilihan Putera-Puteri Pendidikan sendiri merupakan kontes pendidikan pertama di Indonesia yang memiliki advokasi tentang pendidikan dan kebudayaan.

“Ada beberapa macam materi yang dimunculkan pada ajang ini yang mengacu pada penilaian BEST (Behavior, Beauty, Energetic, Smart and Talented), Charismatics, and Characteristics,” ucapnya dengan penuh ramah.

Mahasiswi kelahiran tahun 2000 ini menyebut tujuan adanya kegiatan ini tentu untuk menghasilkan generasi muda yang tidak hanya berbakat tetapi juga mampu berpikir kritis serta menjadi agen perubahan atau agen of change yang diharapkan.

“Saat prosesi pemilihan, kita harus menunjukkan kemampuan Speech Competition terkait progam kegiatan, gagasan pendidikan dan implementasinya di lapangan,” ujar gadis asal Batam ini.

2. Martha Ayu Safitri

Martha Ayu Safitri (20), gadis asal Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur ini adalah salah satu dari tujuh besar duta kebudayaan nasional 2021.

Martha ingin terus mengenalkan khasanah budaya Nusantara yang sangat kaya akan keanekaragaman pada masyarakat luas khususnya generasi muda pelajar, mahasiswa dan pemuda di Indonesia meskipun dengan membutuhkan banyak tenaga, waktu, fikiran serta biaya yang tidak sedikit.

3. Rizti Kholifi, Dayang Bangka Belitung 2021

Rizti Kholifi adalah Dayang Provinsi Bangka Belitung 2021. Dengan gelar yang disandangnya tersebut praktis gadis kelahiran Bangka Selatan juga bertugas sebagai duta wisata untuk daerah asalnya.

Rizti mengharapkan agar para pelaku usaha wisata sanggup berinovasi dan memasarkan secara digital, termasuk media sosial, untuk menjangkau lebih banyak para wisatawan.

“Dalam memasarkan pariwisata, kita bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi, menggunakan pemasaran digital,” kata Mahasiswi Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta yang memiliki akun Instagram riztikhlf kepada SintesaNews.com (16/11/2021).

4. Dara Swandana, Duta Pendidikan Banten 2021

Dara Swandana, lebih akrab dipanggil Dara, yang merupakan gadis asal kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten. Ia terpilih menjadi Duta Pendidikan Provinsi Banten pada bulan Mei-Juni 2021.

Setelah tamat SMA, Dara melanjutkan pendidikan S1 jurusan Psychology yang kini telah menginjak tahun keempat di Internasional Islamic University Malaysia dengan beasiswa penuh.

“Untuk kegiatan organisasi, saya sedang aktif di PPI TV Malaysia sebagai Executive Producer, Al-Aqsa Friends Society sebagai Assistant Head of Charity Bureau, Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat Ikatan Duta Pendidikan Banten dan juga tengah merintis komunitas serta bisnis sendiri,” ujarnya.

Selain kegiatan perkuliahan dan organisasi, Dara juga mengisi kesehariannya dengan menjadi MC/moderator, mengajar privat dan menjadi PIC KOL untuk berbagai event.

5. Jeys Febriangelin Mengkopi, Puteri Pendidikan Sulawesi Tengah 2021

Jeys Febriangelin Mengkopi, gadis cantik dengan parasnya yang anggun dan menawan ditambah pemahamannya di dunia pendidikan membuat dirinya dinobatkan sebagai Puteri Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah 2021.

Jeys mengatakan, untuk ke depannya tugas yang paling utama yaitu mengadvokasi dan mensupport berbagai kegiatan khususnya dunia pendidikan.

“Mohon support dan doanya agar selama menjabat saya senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran dan keberkahan hingga bisa membawa nama baik Palu dan Sulawesi Tengah,” tutup Jeys yang memiliki akun Instagram @jeys.mengkopi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here