Jeje Slebew Siapa?

SintesaNews.com – Jeje Slebew dikenal setelah video TikToknya viral. Banyak warganet mencari tahu siapa itu sosok Jeje Slebew dan kehidupannya.

Jeje memiliki nama asli Jasmine Latika. Ia baru-baru ini dinobatkan sebagai “Duta Aturan Nongkrong” oleh Satpol PP Kecamatan Menteng.

Hendra, kepala Satpol PP Kecamatan Menteng sengaja menggaet Jeje untuk mengajak teman-temannya yang nongkrong di Sudirman dan BNI City tidak membuang sampah sembarangan.

-Iklan-

Diangkatnya Jeje sebagai duta semakin menambah rasa penasaran warganet tentang siapa sebenarnya sosok Jeje.

Jeje Slebew yang jadi Duta Aturan Nongkrong di Sudirman, berumur 16 tahun.

Terkenal dengan fashionnya yang unik dan nyentrik, gadis yang viral di TikTok ini lahir di Jakarta pada tanggal 2 Maret 2006.

Gadis cantik ini ternyata kabur dari rumah. Hal tersebut terungkap ketika aktor Dede Yusuf mengunggah video Tiktok yang memperlihatkan, Sarah, ibu kandung Jeje meminta Jeje untuk pulang.

Video tersebut mengundang banyak pertanyaan dari warganet. Pasalnya, sudah satu tahun Jeje kabur dari rumah tetapi keluarganya baru mencarinya sekarang.

Memiliki paras yang cantik ternyata Jeje merupakan keturunan Belanda. Ia mendapat darah Belanda dari sang ayah yang ternyata orang Belanda asli.

Sayangnya, kini orangtua Jeje telah bercerai dan sang ayah kembali ke Belanda.

Di tengah viralnya kisah Jeje “slebew” siapa sangka bahwa gadis cantik ini pernah dilecehkan tukang kebunnya.

Ia memendam masalah tersebut hingga tahun 2021. Namun, ketika Jeje menceritakan tindak kekerasan seksual yang dialaminya orangtua Jeje malah menyalahkan dirinya.

Apa arti kata Slebew?

Gak bisa diartikan secara harafiah. Terserah masing- masing orang saja maknanya. “Slebew lo ah…”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here