Sabrina Jihan Tamimi, Gadis Kota Jambi 2022

Penulis: Wandi Ruswannur

Indonesia merupakan negara kepulauan, lebih dari 17.000 pulau yang dihuni oleh sekitar 255 juta penduduk. Angka ini juga mengimplikasikan bahwa banyak keanekaragaman budaya, etnis, agama maupun linguistik yang dapat ditemukan di negara ini.

Jambi misalnya, Kota yang berada di pulau Sumatera sekaligus ibu kota provinsi Jambi ini dibelah sungai Batanghari, Sungai terpanjang di Sumatera.

-Iklan-

Sabrina mengatakan, Kota Jambi memiliki potensi wisata yang sangat potensial. Salah satunya yaitu Danau Sipin yang merupakan objek wisata alam unggulan yang ada di Kota Jambi di belakang kantor Gubernur.

“Danau ini terbentuk secara alami, di sana terdapat wahana perahu air yang bisa digunakan untuk berkeliling di sekitar danau, juga terdapat taman yang indah untuk tempat bersantai di sore hari,” katanya kepada SintesaNews.com, Jumat (11/03/2022).

Gadis yang hobinya bermain Basket ini menyampaikan, di bagian utara juga terdapat “Seberang Kota Jambi” atau yang disebut dengan SEKOJA, yang masih lekat dengan ragam kebudayaan masyarakat melayu asli.

“Hal itulah yang membuat motivasi saya terus meningkat. Termasuk mengikuti ajang pemilihan Bujang Gadis Kota Jambi karena saya merasa sebagai seorang anak harus bisa melakukan hal yang positif demi membanggakan orang tua,” tutur pemilik akun instagram @tamimisabrina

Gadis yang bercita-cita menjadi Dokter ini menyebut dengan mengikuti pemilihan Bujang Gadis Jambi bertujuan agar mendapatkan pengalaman baru, relasi yang lebih luas, dan menambah wawasan.

“Suka duka pada saat pemilihan yaitu saya bertemu teman-teman baru dari setiap daerah, banyak kegiatan seru sekaligus menambah wawasan. Kegiatan demi kegiatan kami lakukan setiap hari, bisa dibilang lelah tetapi juga sangat dinikmati dengan adanya kebersamaan,” paparnya.

Sabrina ingin mengajak teman-teman semua untuk ikut menjaga dan melestarikan budaya serta mempromosikan pariwisata yang ada.

“As a young generation, we must have a great desire to makes the whole world aware of the beauty of Jambi City,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here